By Lukman 01 August, 2017
Cloudmatika DRaaS merupakan Disaster Recovery as a Services pertama di Indonesia. Dengan pelayanan 24/7, kami dapat mengaktifkan Disaster Recovery kapanpun. Sehingga membuat aktivitas dan operasional bisnis Anda menjadi tersedia kembali saat terjadi bencana atau permasalahan pada server pusat.
Disaster Recovery merupakan persiapan untuk pemulihan data dan operasional bisnis yang penting bagi perusahaan setelah bencana atau pada saat terjadi bencana, baik karena alam ataupun ulah manusia. Dengan menggunakan Disaster Recovery dari Cloudmatika, segala aktivitas dan operasional bisnis Anda akan selalu tersedia walaupun telah terjadi bencana yang membuat pusat data utama tidak dapat beroperasi.
Cloudmatika DRaaS juga telah disetujui oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), sehingga berbagai institusi keuangan dapat menggunakan Disaster Recovery as a Services (DRaaS) kami yang legal dan terpercaya. Lokasi data center kami berada di Indonesia, tepatnya di bogor. Terletak pada radius minimal 35 KM dan tidak lebih dari 50 KM dari Jakarta yang menjamin proses backup dan pemulihan tidak terganggu oleh latency. Sehingga, apabila telah terjadi bencana pada pusat data di Jakarta, maka akan langsung digantikan oleh Disaster Recovery kami dan bisnis akan kembali berjalan seperti biasanya.
Segera antisipasi bencana atau hal-hal yang tidak terduga pada pusat data Anda yang dapat menghentikan aktivitas dan operasional bisnis! Lihat lebih lanjut mengenai Disaster Recovery as a Services pertama di Indonesia:
https://www.cloudmatika.co.id/disaster-recovery