High Availability dan Pentingnya Untuk Perusahaan Anda

By 17 November, 2022

High Availability adalah cara untuk meminimalisir kegagalan sistem jaringan yang sangat membantu jaringan perusahaan. Mengapa demikian? Berikut penjelasannya!

Berbicara mengenai kegagalan sistem jaringan pada perusahaan, tentunya ada berbagai macam opsi yang dapat dipilih entah itu dalam skala besar atau kecil. High Availability adalah salah satu cara untuk meminimalisir permasalahan tersebut. Ingin tahu lebih jelas mengenai informasi lengkapnya? Langsung saja simak pembahasannya melalui artikel berikut ini!

Apa yang Dimaksud dengan High Availability?

High Availability adalah sistem perencanaan yang sebenarnya hampir sama tujuannya dengan Disaster Recovery Plan, yaitu untuk meminimalisir kemungkinan terburuk pada jaringan sistem suatu perusahaan. High Availability berfokus pada kegagalan kecil yang kemungkinan terjadi pada sebuah sistem. 

High Availability berfokus pada sistem teknologi yang didesain untuk bekerja tanpa kegagalan. Meskipun terjadi kegagalan, sistem akan tetap berjalan dengan adanya High Availability. Namun, pemilihan antara Disaster Recovery atau High Availability tergantung dari kondisi perusahaan.

Baca Juga: Pengertian Disaster Recovery serta Langkah, Jenis, dan Manfaatnya Bagi Perusahaan Anda


Apa Saja Komponen High Availability?

Untuk menerapkan High Availability, ada beberapa komponen yang harus Anda perhatikan untuk diterapkan pada suatu perusahaan. Beberapa komponen tersebut adalah sebagai berikut.


1. Lingkungan Pusat Data atau Environment

Sebagai pemilik perusahaan, Anda harus memperhatikan lingkungan atau environment untuk lokasi data center. Jika hanya memiliki satu lokasi data center saja, Anda harus memperhatikan lingkungan yang setidaknya minim bencana alam, seperti banjir, tsunami atau gempa bumi.

Baca Juga: Pemilihan Data Center di Indonesia Untuk Bisnis Anda


2. Hardware dan Software

Anda harus memperhatikan server (hardware) yang tersedia agar tahan terhadap pemadaman listrik dan kegagalan perangkat keras (hardware failures) pada network interfaces dan harddisk. Sedangkan pada software, Anda harus memperhatikan software rack, baik aplikasi dan operating system. 


3. Jaringan Perusahaan atau Network 

Masalah yang akan timbul jika berhubungan dengan jaringan adalah pemadaman listrik. Sebagai pemilik perusahaan, Anda harus menyiapkan strategi dan sederet backup plan apabila itu terjadi.


4. Data Perusahaan

Data menjadi poin penting, dan kehilangan data akan menjadi sesuatu yang disayangkan untuk perusahaan Anda. High Availability diharuskan mampu memperhitungkan dan memperkirakan keamanan data perusahaan jika hal semacam ini terjadi.

Baca Juga: Memahami Apa itu Data Security: Pengertian dan Manfaatnya bagi Perusahaan Anda


Mengapa High Availability Sangat Penting Bagi Bisnis Anda?

Pertanyaan yang akan muncul selanjutnya adalah mengapa High Availability dinilai penting untuk suatu bisnis. High Availability sangat penting bagi bisnis karena memiliki beberapa prinsip yang akan sangat membantu jaringan pada suatu perusahaan.
  1. Yang pertama adalah High Availability mengidentifikasi satu titik kegagalan pada sebuah sistem jaringan. Pada suatu operasi sistem jaringan, satu titik kegagalan atau single point of failure adalah komponen yang penting dalam sebuah sistem. Apabila satu titik kegagalan tersebut mengalami disfungsional atau tidak berfungsi sebagaimana mestinya, maka seluruh sistem akan gagal. Ada baiknya ketika membangun sebuah sistem High Availability, satu titik kegagalan harus menjadi pedoman agar bila terjadi kegagalan. Hal tersebut dapat dipersiapkan lebih dahulu agar tidak terjadi kegagalan sistem secara keseluruhan dan data anda akan aman. 
  2. High Availability juga berprinsip pada membangun Reliable Crossovers. Hal ini bertujuan untuk menambahkan redundansi. Redundansi bertujuan untuk menambah komponen untuk sistem kerja yang sama dan dapat menggantikan bila komponen lainnya mengalami kendala sehingga akan meminimalisir kegagalan. 
  3. High Availability juga akan membuat kesalahan dan kegagalan pada sistem dapat dengan mudah terlihat. Hal tersebut akan mempermudah dan sangat membantu menjaga sistem jaringan perusahaan Anda dan data akan terjamin keamanannya. 
Untuk memilih layanan dengan membangun High Availability yang layak, Anda tidak perlu pusing untuk mencari jalan keluarnya. Cloudmatika hadir dengan layanan Virtual Private Cloud, sehingga Anda tidak perlu takut bila terjadi kegagalan pada sistem jaringan perusahaan. Tunggu apalagi, segera hubungi Cloudmatika untuk info lebih lanjut!
Whatsapp Chat Chat Kami Disini