Memahami Apa itu RDP serta Cara Menggunakan dan Fungsinya

By 26 December, 2022

Apa itu RDP? RDP adalah protokol komunikasi jaringan yang dikembangkan oleh Microsoft, pengguna dapat terhubung ke komputer lain dari lokasi yang jauh.

Sebenarnya, apa itu RDP? RDP atau Remote Desktop Protocol adalah protokol komunikasi jaringan yang dikembangkan oleh Microsoft sehingga pengguna dapat terhubung ke komputer lain dari lokasi yang jauh. RDP juga berguna jika perusahaan ingin meningkatkan kecepatan internet.

RDP awalnya dirilis oleh Microsoft dan tersedia untuk sebagian besar sistem operasi Windows, namun kini RDP juga dapat digunakan dengan sistem operasi Mac. Mari kenali RPD lebih dalam melalui pembahasan ini.
 

Apa itu RDP (Remote Desktop Protocol)?

RDP memungkinkan pengguna untuk melihat dan menggunakan Windows pada perangkat meski berada di lokasi lain. Periferal utama seperti keyboard dan mouse digunakan bersama dengan mesin jarak jauh. RDP memungkinkan perusahaan untuk menggunakan dan mengontrol Windows seolah-olah duduk tepat di depannya.

Anda memerlukan dua komponen yakni server RDP dan klien RDP agar koneksi RDP berfungsi. Server RDP adalah PC Windows atau server yang disambungkan dan dikendalikan. 

Penggunaan RDP tidak terbatas antara perangkat komputer pribadi saja. Protokol ini juga dapat digunakan agar PC Anda dapat terkoneksi dengan desktop virtual dan server RDP itu sendiri. 


Apa Fungsi RDP?

Fungsi utama RDP adalah menawarkan akses jarak jauh melalui port TCP 3389. Informasi yang harus dikirimkan ke komputer lain diberikan ke saluran protokol desktop jarak jauh saat menggunakan program RDP. Sebelum data akhirnya ditransfer melalui port TCP, sistem operasi komputer yang Anda gunakan akan mengenkripsinya.

Baca Juga: Temukan 4 Cara Memindahkan File dari Laptop ke HP dengan Tepat dan Cepat

Ada beberapa bagian yang membentuk RDP ini, di antaranya Tdtcp.sys yang menjamin bahwa protokol desktop jarak jauh dapat mengalir melintasi TCP/IP, dan Wdfshare.sys yang menangani kompresi dan enkripsi.


Bagaimana Cara Menggunakan RDP?

Biasanya, Windows Server akan segera mengaktifkan Remote Desktop, dan dapat diakses langsung menggunakan login dan kata sandi Administrator yang baru dibuat. Namun, bagi Anda yang belum mengetahui bagaimana cara mengaktifkan Remote Desktop pada Windows Server 2016, silakan ikuti langkah-langkah berikut:
 
  • Masuk ke dalam Windows Server 2016 sebagai Administrator.
  • Kemudian, buka Server Manager yang ada pada Taskbar Menu.


 
  • Selanjutnya pada bagian sebelah kiri, silakan Anda klik Tab Menu Local Server.
  • Pada tampilan di sebelah kanan, maka Anda akan melihat sebuah tulisan Remote Desktop dan pastikan Enable.


 
  • Silakan Anda klik pada bagian tulisan Enable.
  • Kemudian pada bagian System Properties, silakan Anda klik tab Remote.


 
  • Untuk dapat mengaktifkan Remote Desktop, silakan Anda pilih Allow remote connections to this computer.


 
  • Dan silakan Anda Apply dan OK.
  • Jika berhasil, silakan Anda login maka akan menampilkan seperti ini :


Mengapa bisnis Anda membutuhkan RDP?

RDP memungkinkan pengguna untuk mengontrol perangkat seperti komputer atau mesin virtual apa pun dari jarak jauh melalui koneksi internet standar apa pun. 

Berikut adalah daftar alasan mengapa Anda harus meningkatkan perangkat bisnis Anda ke layanan desktop jarak jauh.


1. Mengamankan Data Berharga Anda

Hidup di era digital terkadang dapat menimbulkan risiko keamanan yang lebih tinggi seperti pelanggaran siber atau peretasan. Oleh karena itu, RDP di-remote dan disimpan pada hard drive dan dapat dengan mudah diakses dari satu titik pandang.

Baca Juga: Memahami Apa itu Data Security: Pengertian dan Manfaatnya bagi Perusahaan Anda

RDP memiliki data yang tersimpan di cloud. RDP tidak hanya membantu Anda memanfaatkan data yang terlihat tetapi juga melindungi perangkat Anda untuk menghilangkan kegagalan atau kesalahan.


2. Meningkatkan Produktivitas Pengguna

Jadikan lingkungan kerja Anda lebih baik dengan menggunakan teknologi inovatif dan berinvestasi dalam layanan RDP. Hal ini akan memudahkan perusahaan untuk melakukan pekerjaannya dengan nyaman dan menyelesaikan tugasnya tanpa merasa terbelenggu. Hasilnya, Anda dapat memaksimalkan seluruh produktivitas bisnis pada tingkat terbaik.


3. Penghematan Biaya

Menyiapkan infrastruktur yang tepat membutuhkan investasi besar untuk bisnis apa pun. Layanan RDP menyelamatkan bisnis Anda dari investasi di setiap perangkat desktop dan biayanya lebih terjangkau dalam jangka panjang karena RDP tidak memerlukan banyak perawatan. 

Ketika bisnis berinvestasi dalam layanan RDP, mereka juga mendapatkan teknologi penyimpanan yang kuat dan andal untuk menjaga data mereka tetap aman dan sehat. 


4. Kelola dan Akses Data dengan Mudah

RDP membuat pekerjaan terasa lebih mudah dan dengan menggunakan RDP akan membantu perusahaan mengakses atau mengelola data dari lokasi mana pun. Bahkan RDP dapat memantau kinerja kapan saja dan juga memberikan izin ke file dan sistem tertentu untuk mencegah pelanggaran data dan menjaga kebijakan perusahaan.

Di artikel ini Anda telah mengenali RDP atau remote desktop protocol beserta fungsinya. Selain itu, Anda juga telah diajak untuk belajar cara menggunakan Virtual Private Cloud dan menggunakannya di Windows Server 2016. Bagi Anda yang menginginkan informasi lainnya mengenai RDP, silakan hubungi Cloudmatika sekarang juga.
Whatsapp Chat Chat Kami Disini